Stadion Utama Sumatera Utara Sport Center (SSC) dikabarkan sudah hampir rampung. Seperti yang diketahui, Sumatera Utara ingin menggunakan SSC sebagai tempat penutupan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 yang dihelat secara bersama oleh dua provinsi, Aceh dan Sumatera Utara.
Sudah Tinggal Kurang dari 10%
Penjabat Gubernur Sumatera Utara yang juga menjadi Ketua Umum Panitia Besar PON Wilayah Sumut, Agus Fatoni, mengatakan jika semua stadion, kecuali SSC, semua sudah rampung untuk menyelenggarakan PON. Menurutnya, tidak masalah jika SSC belum selesai hingga beberapa hari ke depan, karena SSC hanya akan digunakan sebagai tempat penutupan. “Prosesnya sudah mencapai 91,8%,” ujar Fatoni ketika ditanya mengenai kondisi stadion. “Juga, kami tidak mau tergesa-gesa menyelesaikannya sehingga nanti menjadi tidak maksimal. Lagi pula stadion nantinya hanya untuk acara penutupan PON. Jadi tidak ada pertandingan di stadion nanti.”
Walau begitu, untuk memastikan jika SSC benar-benar selesai tepat waktu sebelum tanggal 20 September (hari penutupan PON 2024), Fatoni mendatangkan personel tambahan untuk menyelesaikan pembangunan. Dia mendatangkan 1.900 pekerja tambahan. Para pekerja ini akan bekerja selama 24 jam non-stop dengan pembagian tiga sif.
“Ada juga personel tambahan dari TNI (Tentara Nasional Indonesia). Mudah-mudahan selesai tepat waktu. Menteri PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat) nanti juga akan ikut meninjau langsung,” pungkas Fatoni.
Sebenarnya SSC ditargetkan rampung pada tanggal 3 September kemarin. Namun target tersebut diundur menjadi 9 September untuk memastikan keamanan stadion. Apalagi, menurut Kombes Pol Sigit Haryono, Ketua Tim Risk Assessment PON XXI dari Baharkam Polri, SSC belum memiliki sertifikat layak fungsi, sehingga memiliki resiko jika dikebut selesai pada tanggal 3 September kemarin. “Jadi setelah meninjau ulang kemarin, kami mengatakan sebaiknya ditunda lebih dahulu. Dipastikan dahulu semua sudah aman, baru benar-benar dibuka untuk digunakan. Sehingga, kami menargetkan pembangunan selesai di hari pembukaan nanti [9 September],” pungkas Sigit.
Rencana Setelah PON Berakhir
Rencananya, seusai PON ini berakhir, SSC akan ditawarkan oleh Pemerintah Sumatera Utara untuk menjadi kandang baru PSDS, agar tidak menjadi bangunan terbengkalai. Namun belum diketahui apakah klub asal Deli Serdang itu akan mengambil kesempatan tersebut. Apalagi, bisa jadi biaya sewa stadion mahal sehingga PSDS mengurungkan niat mereka.
Simak informasi olahraga terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.